KP3 Fahutan UGM Akan Teliti Sempu
Share
Sebanyak 9 mahasiswa yang tergabung dalam KP3 atau Kelompok Pengamat, Peneliti dan Pemerhati, Fakultas Kehutanan Universitas Gajah Mada Yogyakarta, melakukan presentasi kegiatan di ruang rapat kantor Balai Besar KSDA Jatim, 3 Februari 2014.
Presentasi ini berkenaan dengan dengan akan dilakukan kegiatan penelitian yang dilakukan sekitar 50 anggota KP3 tersebut di Cagar Alam Pulau Sempu pada 1 – 5 Maret 2014 nanti. Dan penelitian tersebut dilaksanakan dalam 5 kelompok, yakni KP3 Herpetofauna, KP3 Primata, KP3 Wetland, KP3 Ekowisata, dan KP3 Burung.
Keseluruhan penelitian mengambil judul kegiatan berkaitan dengan aktivitas manusia di sekitar dan di dalam kawasan terhadap masing-masing pokok penelitiannya. Seperti KP3 Herpetofauna mengambil penelitian dampak aktivitas manusia terhadap jumlah herpetofauna. Hal ini didasarkan karena herpetofauna merupakan indikator karena peka terhadap perubahan lingkungan.
KP3 Primata, akan mencari tahu pengaruh aktivitas nelayan terhadap keberadaan 2 primata yang ada di dalam kawasan CA. P. Sempu, yakni Macaca fascicularis dan Trachypithecus auratus. Pun demikian dengan KP3 Wetland yang akan menghitung kerapatan dan jenis mangrove di dalam kawasan. KP3 Burung yang akan menghitung jenis dan jumlah burung di dalam kawasan. Serta, KP3 Ekowisata yang mencoba menggali persepsi pengunjung dan masyarakat sekitar akan keberadaan cagar alam.
Agus Irwanto