Type to search

Berita

IMPLEMENTASI SMM ISO 9001: 2008 DALAM PELAYANAN PERIJINAN DAN PEMBERIAN REKOMENDASI PEMANFAATAN TSL DAN TAMAN WISATA ALAM DI BBKSDA JAWA TIMUR

Share
Latar Belakang
 
Selama satu dekade terakhir ini pada dasarnya ada 4 isu utama di dunia yaitu isu lingkungan (lubang ozon, emisi carbon, pemanasan global), isu hak azasi manusia (HAM), isu demokratisasi (keterlibatan masyarakat/grass root dalam pengambilan keputusan) dan isu standar mutu.  Penerapan standar mutu merupakan keharusan bagi institusi ataupun perusahaan yang ingin bertahan dalam persaingan dalam penyediaan suatu barang/jasa yang diproduksinya guna  memberikan kepuasan kepada pelanggannya (customer) dan stakeholder lainnya. 
  
BBKSDA Jawa Timur  telah menerapkan sistem manajemen mutu SNI ISO 9001:2008 dalam Pelayanan Perizinan   dan Rekomendasi Pemanfaatan Taman Wisata Alam serta Pemanfaatan Tumbuhan dan satwa Liar dan telah mendapat sertifikat SNI ISO 9001:2008 dari Sucofindo sejak 25 januari 2010 s/d Februari 2013. Berdasarkan hasil evaluasi oleh Tim Audit Sucofindo terhadap implementasi ISO 9001:2008,   Sucofindo  menyatakan BBKSDA Jatim telah menerapkan ISO 9001:2008 dengan baik, dan telah mendapat perpanjangan untuk 3 tahun berikutnya sampai tahun 2016.
 
Tujuan penerapan ISO 9001: 2008  adalah : 
1. Merupakan praktek internasional dan konsensus para ahli dalam hal manajemen mutu
2. Meningkatkan efisiensi dan efektivitas
3. Model untuk kepuasan customers dan stakeholder lainnya
4. Model perbaikan yang berkelanjutan (cotinual improvement).
 
VISI
Menjadi unit pelayanan perizinan dan rekomendasi pemanfaatan TWA serta pemanfaatan TSL yang profesional
 
MISI
1. Optimalisasi fungsi TWA;
2. Optimalisasi pemanfaatan TSL yang berkelanjutan;
3. Pendayagunaan kawasan TWA dan pemanfaatan TSL bagi masyarakat
 
04011102b
 
04011101
 
Bagan ISO terlampir
 
(Management Representative)
Previous Article
Next Article

Leave a Comment

Next Up