Type to search

Berita

Estafet Pengabdian Konservasi: Momentum Serah Terima Jabatan di Balai Besar KSDA Jawa Timur

Share

Dalam suasana penuh kehangatan dan rasa syukur, keluarga besar Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Jawa Timur (BBKSDA Jatim) menggelar acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) pejabat struktural lingkup BBKSDA Jawa Timur, 9 Oktober 2025. Kegiatan ini bertempat di Kantor Balai Besar KSDA Jawa Timur, Perum Permata Juanda, Sidoarjo.

Dalam acara yang berlangsung khidmat ini, Krismanko Padang, S.H., M.H. resmi menerima tongkat estafet kepemimpinan sebagai Kepala Bagian Tata Usaha BBKSDA Jawa Timur, menggantikan I Ketut Catur Marbawa, S.Hut., M.Si., yang kini menempati jabatan baru sebagai Kepala Balai Taman Nasional Bunaken.

Selain itu, Sumpena, S.P., yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Seksi KSDA Wilayah IV Pamekasan, kini memimpin Seksi KSDA Wilayah III Surabaya. Sedangkan Asep Hawim Sudrajat, S.Hut., M.Ling. mendapat amanah baru sebagai Kepala Seksi KSDA Wilayah IV Pamekasan di bawah Bidang KSDA Wilayah II Gresik BBKSDA Jawa Timur.

Momentum Sertijab dihadiri oleh seluruh pejabat struktural, pegawai BBKSDA Jawa Timur, serta tamu undangan dari instansi kehutanan di wilayah Jawa Timur. Suasana haru dan kebanggaan mewarnai setiap rangkaian acara, mulai dari penandatanganan berita acara serah terima jabatan, penyerahan memori jabatan, hingga sambutan perpisahan dan perkenalan pejabat baru.

Kepala Balai Besar KSDA Jawa Timur, Nur Patria Kurniawan, S.Hut., M.Sc., dalam sambutannya menegaskan bahwa serah terima jabatan bukan sekadar pergantian posisi, melainkan momentum regenerasi semangat pengabdian.

“Konservasi memerlukan kesinambungan, dari yang senior ke yang muda, dari yang berpengalaman ke yang penuh energi baru. Semua untuk satu tujuan yaitu menjaga warisan alam Jawa Timur agar tetap lestari,” tambahnya.

Dalam acara tersebut, I Ketut Catur Marbawa menyampaikan kesan mendalam atas kebersamaan dan kerja keras seluruh jajaran selama masa tugasnya di BBKSDA Jatim. Ia berpesan agar semangat kolaborasi dan profesionalisme tetap menjadi fondasi kuat dalam menjalankan misi konservasi.

Sementara itu, pejabat baru, Krismanko Padang, dalam perkenalannya menegaskan komitmennya untuk melanjutkan kerja baik yang telah dibangun, serta memperkuat tata kelola organisasi menuju lembaga konservasi yang adaptif dan berdampak nyata bagi masyarakat serta lingkungan. Acara dilanjutkan dengan pemutaran video kenangan, penyampaian cinderamata, dan ucapan selamat dari seluruh pegawai BBKSDA Jawa Timur.

Di akhir kegiatan, nuansa kekeluargaan terasa kental, menyatukan semangat semua insan konservasi di bawah satu misi besar, untuk menjaga keanekaragaman hayati dan ekosistem Jawa Timur agar tetap menjadi penyangga kehidupan. Konservasi adalah perjalanan panjang yang tak mengenal akhir. Hari ini, tongkat estafet berpindah tangan, namun api pengabdian akan terus menyala.

Acara Serah Terima Jabatan dan Pisah Sambut ini merupakan tindak lanjut dari pelantikan pejabat manajerial lingkup Direktorat Jenderal KSDAE Kementerian Kehutanan yang melibatkan 22 pejabat di seluruh Indonesia, termasuk di BBKSDA Jawa Timur. Hal ini sebagai bagian dari upaya memperkuat kinerja kelembagaan konservasi di tingkat tapak.

Sumber: Fajar Dwi Nur Aji, Pengendali Ekosistem Hutan Ahli Muda pada Balai Besar KSDA Jawa Timur

Tags:

You Might also Like