Type to search

Artikel

Eksplorasi Biodiversitas Dan Kajian Ekologi Cagar Alam Pulau Sempu

Share
Foto Laporan Kegitan Milik Kelompok Studi Biologi, Fakultas Tekno Biologi, Univ. Atmajaya Yogyakarta

Foto Laporan Kegitan Milik Kelompok Studi Biologi, Fakultas Tekno Biologi, Univ. Atmajaya Yogyakarta

Kelompok Studi Biologi (KSB) Fakultas Tekno Biologi Universitas Atmajaya, pada 28 Juni – 1 Juli 2016 yang lalu telah mengadakan kegiatan Eksplorasi Biodiversitas Dan Kajian Ekologi Cagar Alam Pulau Sempu Indonesia. Kegiatan tersebut melakukan 4 kajian yakni Avifauna, Gastropoda, Lepidoptera, dan kualitas air di Telaga Lele.

Hasil penelitian yang mereka lakukan menunjukan bahwa pada area di Jalur Teluk Raas dan Jalur Waru-Waru-Telaga Lele dijumpai 33 jenis burung dari 19 famili dan sebanyak 15 jenis dikategorikan endemik, dilindungi dan berstatus konservasi tinggi. Jenis paling melimpah pada kawaasn ini adalah Takur Tenggeret (Megalaima australis).

Adapun kajian terhadap keanekaragaman gastropoda di zona intertidal Waru-waru dengan menggunakan metode direct searching. Hasil yang diperoleh menunjukan di zona intertidal Waru-waru terdapat 27 jenis gastropoda dari 14 famili.

Pada Kajian keanekaragaman lepidoptera di sekitar jalur Teluk Raas dan Telaga Lele menggunakan metode direct searching dan bait trap. Hasil pendataan diketahui terdapat 22 jenis dari 6 famili.

sedangkan Kajian penentuan kualitas air dan keberlanjutan dari perairan air tawar Telaga lele dengan melakukan pengukuran indeks saprobitas, pengukuran fisik-kimia perairan serta kawasan sekitar Telaga Lele. Hasil penelitian menunjukan kualitas perairan Telaga Lele cukup baik dan alami dengan kriteria pencemaran rendah hingga sedang.

Berikut resume laporan penelitan yang telah dilakukan oleh Kelompok Studi Biologi (KSB) Fakultas Tekno Biologi Universitas Atmajaya.

Tags:

You Might also Like

Leave a Comment