A. Dasar Penunjukan dan Luas
Kawasan hutan Ceding ditunjuk sebagai Cagar Alam Ceding berdasarkan SK Gubernur Hindia Belanda Nomor GB 45 Stbld 726 tangal 9 Oktober 1920 dengan luas 2.0 ha.
B. Letak/ Lokasi
Secara administratif Cagar Alam Ceding termasuk dalam wilayah Dusun Belawan, Desa Kalianyar, Kecamatan Sempol, Kabupaten Bondowoso. Secara geografis terletak pada 114°12’ BT dan 7°
C. Potensi Kawasan
• Flora
Jenis flora yang terdapat di Cagar Alam Ceding antara lain : Gintungan (Biscovia javanica), Gondang (Ficus variegatta), Beringin (Ficus benyamina), Suren (Toona sureni), Tritih (Celtis cinamomea), Pakis (Athyrium Esculentum), Nyatoh (Dillenia reticulatus), dan Klampok (Eugenia sp).
Jenis tumbuhan bawah antara lain : Berokan (Ageratum caudatum), Okrok (Curtilogi orchioides), paku-pakuan (Cyathea caontaminas), Ilalang (Imperata cylindrica), Wedusan (Ageratum conizoides). Jenis liana seperti Poncosudo (Jasminum multiflorum) dan terdapat juga tumbuhan epifit dari jenis Anggrek.
• Fauna
Beberapa jenis satwa yang dapat dengan mudah dijumpai di Cagar Alam Ceding yaitu Lutung jawa (Trachypithecus auratus) dan Kera abu-abu (Macaca fascicularis), jenis lain yaitu Babi hutan (Sus scrova) dan jenis ular Phyton (Phyton reticulatus).
1 Comment
[…] bbksdajatim.org; Agustus 2017 […]